Butuh Bantuan? Customer service Pusat Mebel Jepara siap melayani dan membantu Anda.
Beranda » Lain-Lain » Pintu Rumah » Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Stok: Tersedia
Berat : 300 gram
Kondisi : Baru
Kategori : Pintu Rumah
Dilihat : 1.020 kali
Ulasan : Belum ada ulasan
Hubungi kami secara langsung untuk pemesanan yang lebih cepat! ORDER MUDAH
Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Harga Terbaik
Tersedia
Tentukan pilihan yang tersedia!
INFO HARGA
Silahkan menghubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi harga produk ini.
Produk Terkait Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Deskripsi Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Bagikan informasi tentang Pintu Rumah Custom Desain Sendiri kepada teman atau kerabat Anda.

Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Pintu Rumah Custom

Pintu Rumah Custom

Pintu Rumah Custom: Memperindah Rumah dengan Sentuhan Elegan

Pernahkah Anda membayangkan betapa istimewanya rumah Anda dengan memiliki pintu masuk yang tidak hanya berfungsi sebagai penghalang fisik, tetapi juga menjadi karya seni yang mencerminkan kepribadian Anda? Di dunia furniture Jepara, pintu rumah custom adalah jawaban untuk mewujudkan impian ini. Dengan memadukan keahlian tangan terampil para pengrajin Jepara dan sentuhan desain pribadi, pintu rumah custom tidak hanya menjadi pintu, tetapi juga ekspresi seni yang memikat.

Keunikan Pintu Rumah Custom

Setiap pintu rumah custom dari Jepara menceritakan kisah unik. Dengan desain yang dipersonalisasi, Anda memiliki kebebasan untuk memilih bahan, warna, dan bentuk yang mencerminkan selera dan gaya hidup Anda. Dibandingkan dengan pintu rumah standar, pintu custom memberikan kemungkinan tak terbatas untuk menciptakan daya tarik visual yang memukau.

Kualitas Kayu Pilihan

Pintu rumah custom dari Jepara menggunakan kayu pilihan yang telah melalui proses pengawetan dan perawatan khusus. Dengan demikian, keindahan alami kayu tetap terjaga, memberikan sentuhan hangat dan eksklusif pada rumah Anda. Pilihan kayu seperti jati, mahoni, atau trembesi memberikan ketahanan yang luar biasa terhadap cuaca dan waktu.

Desain yang Elegan dan Fungsional

Desain pintu tidak hanya tentang penampilan visual, tetapi juga tentang fungsionalitas. Para pengrajin Jepara memahami pentingnya keseimbangan antara keindahan dan kegunaan. Pintu rumah custom dapat dirancang sesuai dengan kebutuhan spesifik, termasuk keamanan tambahan, pengaturan kaca, dan sistem kunci canggih.

Pelayanan yang Personal

Ketika Anda memilih pintu rumah custom dari Jepara, Anda tidak hanya mendapatkan produk, tetapi juga pengalaman pelayanan yang personal. Para pengrajin kami senantiasa siap mendengarkan ide-ide Anda, memberikan saran berharga, dan merancang pintu yang sesuai dengan impian Anda. Proses kolaboratif ini memastikan bahwa setiap detail dipertimbangkan dengan cermat.

Apabila anda pernah berkunjung ke rumah orang-orang yang kerap menggunakan desain tradisional pada hunian maupun isian hunian-nya tentu salah satu diantaranya ada yang menggunakan pintu ukir gebyok. Pintu ukir gebyok sendiri sebetulnya merupakan pintu ukir yang pada awalnya hanya digunakan oleh kalangan ningrat alias keluarga kerajaan baik itu di istana mereka maupun di tempat peristirahatan pribadi mereka. Namun seiring berjalannya waktu serta minat yang cukup baik dari masyarakat umum untuk menggunakan pintu rumah maka mulai banyak pengrajin furnitur kayu utamanya pengrajin furnitur kayu jati yang memproduksi pintu ukir gebyok untuk kalangan umum.
Ukuran Pintu Ukir Gebyok

Suatu pintu tentulah memiliki ukuran tertentu, termasuk dalam hal ini yaitu pintu ukir gebyok. Untuk pintu ukir gebyok sendiri memiliki ukuran yang cenderung lebih besar baik itu tinggi, lebar maupun ketebalannya dibandingkan dengan pintu-pintu pada umumnya. Walaupun tentu saja ukuran dinding yang akan dipasangi pintu rumah itu jelas mempengaruhi ukuran jadi dari pintu rumah nantinya.
Meski demikian, sebagai gambaran dapat anda perhatikan gambar salah satu pintu rumah di samping ini yang merupakan salah satu pintu rumah dengan desain dan model paling sederhana serta termasuk ukuran kecil. Pintu ukir gebyok tersebut hanya memiliki satu sisi yang diberikan aksen hias tambahan yakni di bagian atasnya saja. walau begitu kemegahan dan kesan mewah tetap jelas terpancar dari pintu rumah semacam ini.
pintu rumah seperti contoh di samping sendiri paling cocok digunakan pada hunian minimalis type menengah ke bawah dimana bangunan hunian type tersebut cenderung kecil sehingga sangat pas jika menggunakan pintu rumah seperti itu. Hanya saja perlu diperhatikan apakah tinggi eternit rumah minimalis anda cukup untuk dipasangkan pintu rumah seperti itu atau harus terlebih dahulu membongkarnya agar didapati penempatan pintu genyok yang proporsional.

Berikutnya berlanjut pada pintu rumah dengan ukuran yang lebih besar dari contoh sebelumnya. pada gambar jelas terlihat terdapat penambahan aksen hias selain di bagian atas juga di bagian sisi kanan dan kirinya. Itulah mengapa pintu rumah semacam ini lebih disarankan digunakan pada rumah atau bangunan yang tergolong besar pula agar kemegahan dan kemewahan yang dimiliki pintu ini tidak mendominasi keseluruhan rumah.
Sebagai catatan, pintu rumah seperti gambar di samping ini pun tidak melulu diletakkan di dinding sebagai pintu mask. Kadang kala, ada pula yang memasangnya sebagai gapura rumah sebelum tamu memasuki halaman rumah. Namun tentu saja dengan struktur yang agak berbeda karena diposisikan sebagai gerbang dan bukannya pintu.
Segmentasi Pintu Ukir Gebyok

Minat masyarakat kita terhadap pintu ukir gebyok memang terbilang tinggi bahkan luar biasa tinggi. Sayangnya, tidak semua orang yang memiliki minat terhadap pintu ukir gebyok dapat merealisasikan keinginannya untuk memasangnya pada hunian mereka. hal tersebut lantaran tingginya harga satu unit pintu ukir gebyok ini di pasaran. Itulah sebabnya mengapa pintu ukir gebyok ini memiliki segmentasi-nya sendiri bukan hanya bersegmen pada kalangan yang menyukai furnitur tradisional saja tetapi juga kalangan menengah atas yang mampu membelinya.
Alternatif bagi anda yang belum kesampaian untuk memiliki pintu ukir gebyok adalah dengan membeli pintu ukir gebyok bekas pakai yang masih baik dan layak digunakan kembali. Harus diakui memang cukup sulit menemukannya, namun dengan perkembangan dunia teknologi informasi seperti sekarang ini bukan tak mungkin anda dapat lebih cepat dan lebih mudah menemukannya.

Model Pintu Ukir Gebyok Populer
Bagi masyarakat awam mungkin semua pintu ukir gebyok itu sama saja, tetapi sebetulnya anggapan tersebut cukup keliru. Pasalnya ada beberapa model pintu rumah yang ditawarkan saat ini, dimana beberapa diantaranya merupakan model paling populer baik itu untuk pasar dalam negeri maupun pasar luar negeri. Adapun beberapa model pintu ukir gebyok populer yang dimaksud adalah sebagai berikut:
1. Pintu ukir gebyok jepara
Seperti yang sudah diketahui oleh hampir semua orang di negeri ini bahwa Jepara merupakan produsen furnitur kayu terutama kayu jati nomor satu di Indonesia. Hal tersebut tentu membuat pamor barang-barang dengan label Jepara laris manis dicari, termasuk diantaranya adalah pintu ukir gebyok.
2. Pintu ukir gebyok bali
Sejalan dengan pamor jepara terkait furnitur kayu dan ukirannya, bali pun terus membuntuti pamor tersebut. Tentu saja kekhasan bali jelas dipertontonkan dari ukiran-ukiran pada barang-barangnya, termasuk pintu ukir gebyonya. Itulah mengapa selain jepara, bali pun menjadi tujuan berburu pintu ukir gebyok di negeri ini.
3. Pintu ukir gebyok kayu jati asli
Bahan baku untuk pembuatan gebyok ukir adalah kayu jati asli yang tentunya menjadikan gebyok menjadi lebih awet dan kokoh. Seperti yang telah diketahui bahwa kayu jati telah menjadi primadona bagi masyarakat dalam pemilihan furniture. Anda dapat memesan gebyok ukir kayu jati asli di toko kami dengan harga ekonomis.
Terimakasih telah berkunjung dan selamat berbelanja di furnibel.com


Ditambahkan pada: 14 Februari 2021

Ulasan customer dinonaktifkan: Pintu Rumah Custom Desain Sendiri

Maaf, form ulasan customer dinonaktifkan untuk produk ini

Cek juga produk terbaru di toko online kami berikut ini:

Pintu Kayu Kaca Harmoni Antara Keindahan Kayu & Kaca Modern

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Pintu Kayu KacaHarga Terbaik
Tersedia
Harga Terbaik
Stok: Tersedia
Pintu Kaca Minimalis Kesederhanaan yang Memukau

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Pintu Kayu Kaca MinimalisHarga Terbaik
Tersedia
Harga Terbaik
Stok: Tersedia
Pintu Kayu Minimalis Elegansi Simpel untuk Rumahan Anda

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Pintu Kayu MinimalisHarga Terbaik
Tersedia
Harga Terbaik
Stok: Tersedia
Pintu Klasik Mewah Kemewahan dalam Setiap Garis Desain

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

Pintu Klasik MewahHarga Terbaik
Tersedia
Harga Terbaik
Stok: Tersedia
SIDEBAR